Kreasi Ketan Durian asal Jombang, Menu Cocok Buat Takjil Puasa
ketan duren wonosalam |
Menu ketan durian ini dibuat Ino Prabowo (27), warga Desa Panglungan, Kecamatan Wonosalam, Kabupaten Jombang. Menggunakan durian khas Wonosalam, olahan ini menarik banyak konsumen. "Saya membuat dari durian asli Wonosalam, yang legit, pahit, manis. Dipadukan dengan ketan yang dibalut dengan fla durian," katanya kepada wartawan, Minggu (19/3/2023).
Awalnya, menu ini adalah kreasi yang kemudian diujicobakan dan ternyata disukai konsumen. Menu ini juga cocok menjadi takjil berbuka puasa. Rasa manis fla durian dan ketan yang gurih, sangat lezat menjadi menu berbuka saat Ramadan.
Menurut dia, permintaan ketan durian ini cukup bagus. Setiap hari, setidaknya bisa produksi 250 boks hingga 500 boks dengan pengiriman seluruh Indonesia. "Saya kirim ke Surabaya, Sidoarjo, Jakarta, Bandung, Bogor, Tangerang. Setiap hari produksi antara 250 boks sampai 500 boks," jelasnya.
Membuat ketan durian ini cukup mudah. Awalnya, ketan dimasak hingga empuk kemudian diberi pewarna makanan. Setelah itu, durian dipisahkan dengan bijinya, diblender hingga lumat, kemudian dimasak dan dicampur dengan gula pasir.
Setelah matang, durian yang sudah menjadi fla kemudian disisihkan. Ketan yang sudah dingin kemudian ditaruh di wadah yang disiapkan. Wadah itu terbuat dari daun pandan yang dibentuk menjadi kotak kecil.
Ketan kemudian dimasukkan dan di bagian atasnya diberi fla durian. Menu ini juga bertahan cukup lama. "Ketan durian ini bisa bertahan 7 hari di kulkas dan 2 hari jika dibiarkan di ruangan terbuka," kata dia.
Ia kini memberi kemasan untuk produknya di kotak kecil, sehingga lebih praktis. Selain itu, jajanan juga lebih mudah dibawa.
Untuk satu boks ketan durian berisi 10 biji yang dijual seharga Rp35.000 per boks. Cukup terjangkau untuk bisa menikmati lezatnya menu takjil puasa ini.
Selamat mencoba...
0 Response to "Kreasi Ketan Durian asal Jombang, Menu Cocok Buat Takjil Puasa"
Posting Komentar